lokasi pemandian air panas |
Dari Curug Jenggala Ke Pancuran 7 Baturraden Hanya 1 Km
Berkunjung ke Purwokerto belum lengkap jika tak mencoba pemandian air panasnya dari belerang yang konon bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit. Udara disana sangat sejuk dan dingin terutama pada malam hari. Kawasan ini sangat tepat untuk berekreasi bersama keluarga, teman, ataupun orang terdekat anda. Akses menuju pemandian air panas ini pun cukup mudah, dengan jalan lebar dan mulus. Disana juga tersedia banyak hotel dan penginapan dengan tarif terjangkau.
Kemarin saya dan kawan-kawan berlibur kesana, tepatnya di Pancuran 7 Baturraden. Sebenarnya tujuan utama berlibur kami di Curug Jenggala, desa Kalipagu Banyumas. Tapi karena dari Curug Jenggala menuju pancuran 7 hanya berjarak sekitar 1 km saja, kami memutuskan untuk mengunjunginya juga. Dan benar tempatnya memang sangat indah dan asri.
Hari kamis, 13 september 2018 kira-kira jam 6 pagi kita berangkat. Memang sebelumnya kita agendakan untuk berangkat habis subuh agar sampai disana kita bisa puas-puasin main. Sampai disana sekitar jam setengah 9 pagi. Dari parkiran menuju pintu masuk Curug Jenggala nya kita harus berjalan kurang lebih 15 menit, karena memang mobil gak bisa masuk. Kalau pakai motor itu bisa masuk, tapi kebetulan kemarin saya bersama kawan-kawan memakai mobil jadi gak bisa masuk sampai atas. Di sepanjang perjalanan, kita akan disuguhi pemandangan sawah yang berbentuk terasering, udara yang sangat sejuk dan segar, kicauan burung yang seakan menyambut kita, juga bapak tani yang sedang mencangkul disawah. Benar-benar suasana pedesaan yang ku rindukan.
menikmati curug jenggala |
Sesampainya disana, kita bisa berfoto-foto ria diselfie deck, saung-saung, atau bahkan befoto dengan ikan-ikan hias yang memang sengaja ditaruh di sepanjang aliran curugnya. Airnya begitu jernih dan sangat dingin. Fasilitasnya cukup memadai, ada tempat sampah, toilet umum, mushola, kolam ikan hias, saung-saung dan tak lupa warung-warung khas pedesaan. Dengan tiket masuk hanya 5 ribu rupiah, sangat terjangkau ditunjang dengan fasilitas yang begitu memadai. Selain curug jenggala, disana juga ada curug pengantin. Entahlah kenapa itu dinamakan curug pengantin...
akses menuju pancuran 7 dari curug jenggala |
Akses Menuju Pancuran 7
Setelah puas bermain di curug jenggala, saya dan kawan-kawan memutuskan untuk mengunjungi pancuran 7. Karena masih siang dan juga akses menuju pancuran 7 hanya satu kilometer. Dari pintu masuk curug jenggala kalian hanya belok ke kanan dan terus ikuti jalur itu saja kalian akan sampai di lokasi. Di sepanjang jalur, akan banyak pepohonan besar juga rumput yang menjulang tinggi, ada juga beberapa hewan-hewan liar disana. Masih sangat asri, saya sarankan untuk berhati-hati karena jalannya licin dan bersebelahan dengan irigasi. Disana kalian bisa cuci kaki, cuci muka, cuci tangan, bahkan mandi pun boleh disana. Airnya hangat dan segar. Posisikan punggung kalian tepat berada dibawah pancuran nya, itu sangat nyaman seperti dipijat oleh air, alami sekali. Rasanya ingin berlama-lama mandi di sumber air panas. Nyaman sekali. Yang ingin luluran dengan belerang juga bisa. Disana banyak jasa pijat lulur menggunakan belerang.Terima kasih, semoga tulisan saya kali ini dapat memberikan manfaat dan informasi yang baik bagi para pembaca sekalian. Akhir kata saya Rizki mohon pamit dan sampai jumpa di tulisan saya selanjutnya ya....